-->

Manfaat Buah Semangka Paling Lengkap Menjaga Kesehatan

Buahneka - Buah apa yang menyegarkan dan cocok dimakan saat musim panas?. Benar sekali semangka, buah yang sudah tidak asing bagi kita. Buah semangka memiliki kadar air tinggi dan mampu mengurangi dahaga. Selain itu Manfaat dari buah semangka juga memiliki peran dalam menjaga kesehatan tubuh kita.

Khasiat buah semangka seperti apa yang bisa kita dapatkan?

Kalau kita perhatikan buah semangka itu hampir sebagian besar kandungannya adalah air, tapi sebenarnya ada yang belum kita ketahui selama ini. Semangka sebenarnya memiliki  vitamin dan mineral yang komplit. Dimulai dari buahnya, biji hingga kulit semangka itu sendiri.

Kita akan akan mengetahui manfaat dari seluruh bagian buah semangka, dan mari kita ulas satu persatu di dalam artikel saya kali ini.

Manfaat Buahnya

Bagian ini sudah barang tentu seringkali dimakan diantara bagian lainnya. Dengan rasa yang manis namun memiliki kadar gula dan kalori yang rendah. Memiliki warna merah terang dan juga ada yang berwarna kuning.

manfaat buah semangka

Di balik rasanya ada manfaat bagi kesehatan yang tersembunyi, di antaranya adalah untuk:

1.Menjaga kesehatan ginjal.

Kandungan kalium di dalamnya berfungsi untuk membantu proses detoksifikasi ( pengeluaran racun dalam tubuh) di dalam ginjal. Selain itu membantu pelepasan asam urat dan mengurangi  kerusakan ginjal. Kandungan air dalam buah semangka membantu ginjal berfungsi dengan optimal.

2.Mencegah tekanan darah tinggi.

Kombinasi kalium dan magnesium dalam buah semangka bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Yakni dengan cara mengurangi ketegangan pada pembuluh darah arteri sehingga aliran darah menjadi lancar. Sedangkan karotenoid mencegah pengerasan pada dinding pembuluh arteri dan vena.

3.Anti- kanker.

Lycopene merupakan senyawa antioksidan yang  telah terbukti dan secara signifikan menurunkan resiko kanker prostat, payudara, usus besar,dan paru-paru. Dikombinasi dengan vitamin C sehingga menjadikan buah semangka merupakan salah satu buah anti kanker terbesar.

4.Mengurangi diabetes.

Penderita diabetes seringkali merasa lapar karena mengurangi porsi makan nasi. Semangka merupakan suplemen yang baik untuk dabetes serta mengandung kadar gula yang sedikit. Meski rasanya manis kandungan arginine, kalium dan magnesium berperan meningkatkan fungsi insulin di dalam tubuh.

5.Merawat jantung.

Semakin bertambahnya usia membuat fungsi jantung semakin melemah.  Lycopene yang terdapat dalam buah semangka dapat meningkatkan fungsi dari jantung anda. Serat, vitamin C, karotenaoid dan kalium bersama-sama membantu mengurangi kolesterol jahat (LDL) dan timbunan lemak di pembuluh darah. Menjaga kesehatan jantung bisa kita lakukan dengan mudah dengan cara makan buah semangka.

6.Menjaga kesehatan mata.

Buah Semangka akan melindungi kesehatan mata anda berkat kandungan beta karoten, vitamin c, lutein, dan zeaxanthin. Zat-zat tersebut menjaga mata dari degenerasi makula yang terkait karena usia seperti mengeringnya saraf optik mata (katarak) dan glaukoma.

7.Mengatasi impotensi.

Manfaat yang dapat dirasakan oleh pria antara lain menyembuhkan impotensi (disfungsi ereksi), selain itu kandungan arginine dalam semangka mampu meningkatkan libido dan mengurangi frigiditas.

8.Bermanfaat untuk kulit.

Semangka bertindak sebagai tabir surya yang melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya dan bersama dengan vitamin C dan antioksidan membantu mencegah penuaan dini.

9.Membantu menghilangkan zat-zat berbahaya di dalam tubuh.

Semangka memiliki kandungan citruline yang dapat berguna untuk menghilangkan amonia dari dalam tubuh.

10.Mencegah dehidrasi.

Natrium, kalium, magnesium merupakan senyawa elktrolit di dalam buah semangka yang dapat menjaga tingkat kair dalam tubuh. Dengan makan buah semangka membuat tubuh terhidrasi  dengan baik.

Semangka untuk ibu hamil


Buah semangka yang telah kita ulas di atas dan manfaatnya untuk kesehatan, sudah tentu baik juga untuk dimakan saat hamil. Nutrisi penting dibutuhkan di masa kehamilan dan semangka pilihan tepat untuk ibu hamil.

Bagaimana buah semangka bermanfaat selama masa kehamilan?

1. Membantu mengatasi mual (morning sickness).

Morning sicknes sering muncul di awal masa kehamilan dan sebagian besar ibu hamil mengalaminya. Meski sampai hari ini penyebab timbulnya morning sickness belum dapat dipastikan, tetapi sebagian besar di sebabkan karena hormon HCG (human chorionic gonadotropin).

Namun bagaimana bila hal tersebut terjadi secara terus menerus?.

Sering muntah menyebabkan berkurangnya air (dehidrasi) dan nutrisi di dalam tubuh yang berkurang. Pada akhirnya akan berakibat buruk pada kehamilan anda. Untuk meringankan cobalah untuk minum jus semangka sebagai pengganti cairan dan mempertahankan kadar nutrisi yang hilang akibat sering muntah.

2. Mengurangi resiko pre-eklampsia.

Kondisi dimana terjadi peningkatan tekanan darah yang sangat beresiko bagi ibu hamil dan bayinya. Berdasar penelitian lycopene merupakan antioksidan yang terbukti mempu mengurangi resiko timbulnya pre-eklampsia. Semangka kaya akan kandungan lycopene dengan kandungan sebanyak 12,9 mcg di tiap irisan semangka.

3. Mencegah dehidrasi.

Sejalan dengan seringnya muntah di awal kehamilan, membuat anda rentan akan dehidrasi. Untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi minum jus buah semangka atau bisa juga dengan mentimun.

4. Mengurangi nyeri otot.

Masalah yang membuat ibu hamil tidak yaman adalah nyeri otot. Semangka mengandung L-citrulline yang bisa mencegah anda terkena nyeri otot.

5. Menjaga asupan nutrisi yang dibutuhkan.

Saat hamil dianjurkan makan buah sebanyak 3 sampai dengan 4 porsi tiap harinya. Ibu hamil diharuskan untuk mencukupi nutrisinya hingga 2 kali lipat dari biasanya. Makan semangka dan buah-buahan lainnya membantu memenuhi kadar nutrisi yang diperlukan ibu hamil. Vitamin c, magnesium adalah nutrisi yang sangat dibutuhkan bagi ibu hamil dan bayinya.

Semangka tidak dianjurkan untuk ibu hamil yang mempunyai diabetes gestasional.

Manfaat kulit semangka

manfaat kulit semangka


Banyak di antara kita pasti membuang kulitnya setelah menikmati buahnya bukan?. Tapi sekarang pikirkan dulu sebelum membuangnya jikalau anda tahu manfaat apa yang terdapat di dalam kulit semangka.

  • Kulit buah semangka mengandung L-cituline dan asam amino yang tinggi. Fungsinya untuk melebarkan dan melancarkan sirkulasi darah.
  • Dalam menggunakan kulit semangka harus diingat yakni pilihlah buah semangka yang benar-benar matang.
  • Kulit semangka dapat menurunkan kadar gula dari buah semangka itu sendiri. Jadi ketika anda membuat jus semangka campurkan juga kulitnya untuk mengurangi kadar gula alami dalam buahnya.

Manfaat biji semangka

khasiat buah semangka
Biji semangka atau yang lebih dikenal dengan nama kwaci memiliki banyak manfaat. Nutrisi yang terdapat di dalam kwaci seperti besi, kalium, vitamin, lemak dan juga kalori semuanya penting bagi tubuh kita.

Manfaatnya:

  • Anti kanker.Kandungan lycopene berguna untuk membasmi sel-sel kanker.
  • Obat ginjal. Biji semangka baik gunakan  untuk obat bagi  anda yang mengalami masalah pada ginjal.
  • Dapat bermanfaat pada masa penyembuhan setelah sakit dan juga meningkatkan daya ingat.
  • Viagra alami. Untuk pria dapat meningkatkan kesuburan dan meningkatkan libido tanpa efek samping..
  • Untuk  diabetes dan menyembuhkan edema.Untuk cara pengolahannya klik disini

Bagaimana menurut anda mengenai kegunaan semangka dalam kesehatan di atas? Cobalah untuk menikmati semangka dan rasakan manfaatnya. Berikan komentar anda dan secepat mungkin akan saya balas. Jangan lupa beritahukan teman anda mengenai artikel ini dan jadilah yang pertama tahu. Stay healthy ya  sobat buahneka.


EmoticonEmoticon